Tuesday, March 13, 2012

Manfaat Membaca

manfaat-membaca
Manfaat Membaca
Sebenarnya dari dulu saya tidak terlalu suka apalagi hobby membaca. Tidak tahu kenapa, apalagi waktu sekolah saya paling malas yang namanya membaca.
Akan tetapi kini saya sadari bahwa membaca adalah aktifitas yang sangat bagus terutama untuk otak kita karena saya sendiri telah membuktikannya. Kalau dipikir-pikir rasanya saya menyesal juga kenapa tidak dari kecil saya hobby membaca, maka dari itu akhir-akhir ini saya mulai membiasakan diri untuk membaca karena manfaatnya.

Untuk mulai membiasakannya biasanya saya mulai dari membaca buku tentang hal-hal yang saya sukai, nah setelah mulai terbiasa maka saya mulai dengan membaca hal-hal lain yang bermanfaat walaupun kadang tidak terlalu saya sukai.

Berikut adalah beberapa manfaat yang saya dapatkan dari banyak membaca.

Menambah ilmu atau wawasan. Dengan membaca membuat kita mengetahui hal-hal yang kita tidak tahu sebelumnya serta membuat kita memiliki wawasan luas, ini penting karena dapat membuat kita tahu akan banyak hal dan insyaAllah memudahkan kita menghadapi bermacam-macam masalah atau problem yang sering kita temui dalam kehidupan karena tidak ada hidup yang mulus.

Menambah kosakata. Dengan membaca maka kita akan mendapatkan banyak kosakata baru, baik yang kita tahu maknanya ataupun yang belum kita ketahui maknanya. Terutama kalau kita membaca bacaan dalam bahasa asing misalkan bahasa Inggris, maka dengan sering kita membaca akan menambah banyak kosakata baru dan memudahkan kita dalam bercakap bahasa Inggris.

Meningkatkan kefasihan berbicara. Dengan sering membaca maka secara tidak langsung kita sudah menambah banyak perbendaharaan kata dalam memori kita, maka secara otomatis ketika kita ingin mengungkapkan atau menggambarkan sesuatu dengan perkataan maka kita akan mudah mengungkapkannya.

Meningkatkan ketrampilan menulis. Menulis memang susah-susah gampang apalagi kalau kita belum
terbiasa menuli,s mau menulis apa? mau mulai dari mana? Maka dengan sering membaca kemampuan menulispun akan meningkat apalagi yang ingin menjadi penulis membaca adalah makanan utama.

Menjadi lebih bijak. Dengan sering membaca terutama adalah membaca pengalaman orang lain kita dapat mencontoh kearifan orang lain dan kita dapat belajar nilai-nilai positif dari mereka.
    Demikianlah beberapa manfaat yang akan kita dapatkan dari sering membaca, semoga kita dapat mengamalkannya dan menjadikan keluarga kita dan anak-anak kita (bagi yang sudah punya anak hehe ...) menjadi pribadi yang haus akan membaca.

    No comments:

    Post a Comment